sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
Rabu, 24 Okt 2018 11:08 WIB

Musik di SoundCloud kini bisa dibagikan di Instagram

SounClound memungkinkan pengguna untuk membagikan musik yang ada di paltform-nya ke Instagram Stories.

Musik di SoundCloud kini bisa dibagikan di Instagram
(Foto: Shutterstock)

Layanan streaming SounCloud kini memudahkan pengguna untuk berbagi musik lintas layanan. Kali ini, SounClound memungkinkan pengguna untuk membagikan musik yang ada di paltform-nya ke Instagram. Namun hanya fitur Stories saja yang mendukung opsi berbagi itu. Artinya, pengguna tak bisa secara langsung membagikan musik SounCloud di feed Instagram.

Lagu yang dibagikan itu akan muncul disertai tautan bertuliskan judul dan artis terkait, yang akan mengarahkan pengguna ke aplikasi SounCloud. Dari situ, pengguna bisa mendengarkan lagu yang dibagikan sepenuhnya. Fitur ini juga turut membantu penggemar maupun musisi untuk mempromosikan musik mereka melalui Instagram Stories.

Agar lebih jelas, opsi berbagi ini memang tidak memungkinkan pengguna untuk membagikan lagu di SounCloud. Pasalnya, lagu hanya bisa diputar sepenuhnya dengan beralih ke aplikasi SounCloud.

Sebelumnya pengguna harus melakukan screenshot pada lagu yang diputar di SounCloud untuk dibagikan ke Instagram Stories. Adanya opsi baru ini akan membantu pengguna memangkas proses untuk membagikan lagu, dengan hanya menggunakan opsi yang singkat.

Cara membagikan lagu SounCloud ke Instagram Stories adalah dengan menemukan lagu yang ingin dibagikan terlebih dahulu. Klik ikon "share", kemudian pilih opsi "Share to Instagram Stories". Tautan musik yang dibagikan, selanjutnya akan muncul di tampilan Stories pengguna disertai keterangan musisi dan lagu terkait. 

Untuk mendengarkan lagu yang dibagikan itu, pengguna hanya perlu mengklik tautan atau judul lagu yang tertera. Pengguna nantinya akan dialihkan ke aplikasi SoundCloud agar bisa mendengarkan musik yang dibagikan.

Dilansir TechCrunch (24/10), fitur berbagi ini sudah diumumkan pertama kali dalam konferensi pengembang Facebook (F8). Kala itu, Facebook juga mengumumkan dukungan Instagram untuk berbagi ke lintas aplikasi pihak ketiga, seperti Spotify dan GoPro.

Dalam posting-an blog yang diunggah SoundCloud disebutkan, opsi berbagi ke Instagram Stories sudah diluncurkan mulai hari ini (24/10). Fitur itu tersedia di SoundCloud versi Android maupun iOS.

Share
×
tekid
back to top