sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
Kamis, 25 Mar 2021 12:20 WIB

Niantic dan Nintendo garap gim AR Pikmin

Niantic kolaborasi dengan Nintendo untuk menggarap gim AR yang didasarkan karakter populer Nintendo Pikmin.

Niantic dan Nintendo garap gim AR Pikmin
Source: Eurogamer

Developer gim Niantic telah mengumumkan kolaborasi dengan Nintendo, untuk mengembangkan aplikasi gim mobile. Gim ini akan menggunakan karakter populer Nintendo dengan menerapkan tema dunia nyata serta augmented reality (AR) untuk pengalaman yang lebih menarik. Dilansir dari Gizmochina (25/3), Kei Kawaii selaku VP manajemen produk Niantic mengungkapkan perusahaan merasa puas atas kemitraan yang dimulai dengan pengembangan gim AR berdasarkan karakter populer Nintendo Pikmin.

Diketahui gim mobile tersebut sedang dikembangkan di Niantic Tokyo Studio, yang menjadi proyek pertamanya sejak didirikan pada 2018. Gim ini akan mencakup gameplay yang mengharuskan pengguna beraktivitas, bertujuan untuk meningkatkan atau mendorong pengguna melakukan aktivitas dengan berjalan.  

CEO Niantic, John Hanke mengatakan bahwa perusahaan ingin membentuk masa depan AR, terutama dalam aplikasi mobile menggunakan persona Nintendo. Jadi mereka menekankan bahwa gim AR mendatang ini akan menerapkan tema kehidupan nyata. Tampaknya gim ini akan menjadi tantangan baru untuk Nintendo yang mulai terjun ke dunia gim mobile, mengingat perusahaan tersebut telah menikmati kesuksesan pada gim konsolnya selama bertahun-tahun. 

Sementara itu, Niantic secara bertahap memantapkan dirinya dalam gim mobile dengan beberapa gim yang sangat sukses, seperti Pokemon Go dan Ingress. Diharapkan gim AR berdasarkan Pikmin ini akan sukses saat dirilis pada akhir tahun ini. Diketahui Nintendo juga bersemangat dengan penerapan teknologi AR Niantic untuk memproyeksikan Pikmin dengan cara yang lebih menarik dan inovatif.

Menurut VP Niantic, detail selengkapnya tentang kemitraan baru dan pengembangan gim tersebut akan diberikan dalam beberapa bulan mendatang. Selain itu, Niantic juga telah membuat halaman pra-pendaftaran bagi mereka yang ingin mencoba gim tersebut saat diluncurkan. 

Share
×
tekid
back to top