Pemutar musik FiiO M11 Plus hadir dengan chipset Snapdragon 660
Sedangkan bagian DAC dan AMP tetap sama seperti FiiO M11 Pro. Untuk konfigurasi DAC, dilengkapi dengan pengaturan DAC ganda.
Perusahaan audio asal Tiongkok, FiiO baru saja mengumumkan pengganti pemutar musik digital M11 Pro yang telah memenangkan penghargaan tahun lalu. Perangkat penerus ini adalah M11 Plus Digital Music Player dengan spesifikasi dan fitur yang ditingkatkan. Dari prosesor yang ditingkatkan hingga OS Android 10, M11 Plus diklaim memperbaiki hampir semua keterbatasan pendahulunya.
Sebelumnya M11 Pro menggunakan prosesor Exynos 7872, sekarang M11 Plus diperkuat dengan prosesor Snapdragon 660 yang menawarkan antarmuka pengguna yang lebih responsif, lebih baik, dan lancar. Berbeda dengan M11 Pro, yang memiliki sistem operasi Android 7.0, M11 Plus menawarkan sistem operasi Android 10.
Dilansir dari Gizmochina (22/6) M11 Plus didukung RAM 4 GB (3 GB pada M11 Pro), sedangkan penyimpanan internal masih sama seperti pendahulunya, yaitu 64 GB. Layarnya memiliki bezel sangat tipis, dengan akses sentuh berukuran 5,5 inci serta aspect ratio 18:9.
FiiO telah membuat perubahan dalam hal penampilan termasuk tombol volume fisik inovatif daripada yang ada pada M11 Pro. Sedangkan bagian DAC dan AMP tetap sama seperti FiiO M11 Pro. Untuk konfigurasi DAC, dilengkapi dengan pengaturan DAC ganda yang menampilkan dua chip DAC AK4497EQ yang dipasangkan dengan modul amplifikasi THX AA-78.
Pemutar musik digital FiiO M11 Plus hadir dalam dua varian, yakni Alumunium Alloy Edition dan Stainless Steel Edition. Masing-masing model ini dihargai dengan USD749 (Rp10,8 juta) dan USD900 (Rp13 juta).