sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
Selasa, 28 Apr 2020 12:01 WIB

Penyebaran pesan forward di WhatsApp turun 70 persen

Whatsapp mengungkapkan bahwa penyebaran pesan yang diteruskan telah turun sebesar 70 persen, setelah perusahaan memberikan batasan untuk meneruskan pesan.

Penyebaran pesan forward di WhatsApp turun 70 persen
Source: Business Insider

Penyebaran pesan yang diteruskan pada aplikasi WhatsApp dikabarkan telah menurun sebesar 70 persen sejak adanya pembatasan yang dijalankan aplikasi perpesanan tersebut. Dilansir dari The Verge (28/4), artinya batasan pesan forward WhatsApp berhasil memperlambat penyebaran pesan viral, meskipun pengguna masih memiliki opsi untuk meneruskan pesan secara manual ke beberapa orang atau grup.

Langkah baru ini diketahui telah diperkenalkan pada awal April sebagai tanggapan terhadap penyebaran informasi yang berhubungan dengan virus corona pada aplikasi WhatsApp. Perubahan ini memungkinkan pesan apa pun yang sudah diteruskan oleh lima orang atau lebih sekarang hanya dapat diteruskan ke satu orang atau grup.

Diketahui WhatsApp telah menghadapi pengawasan ketat tentang peran layanannya dalam menyebarkan informasi yang keliru selama pandemi. Mengingat grup WhatsApp yang dapat berisikan 256 peserta, bisa menjadi tempat yang disalah gunakan untuk dapat menyebarkan pesan keliru secara cepat. Pada bulan lalu, dilaporkan bahwa WhatsApp digunakan untuk berbagi informasi yang keliru tentang penyembuhan virus corona, dan pemerintah India telah meminta WhatsApp serta perusahaan media sosial lainnya untuk berbuat lebih banyak dalam mengendalikan penyebaran informasi yang keliru tentang Covid-19 pada platform mereka.

Ini bukan pertama kalinya WhatsApp memperkenalkan perubahan, untuk membantu memperlambat penyebaran informasi yang keliru. Pasalnya pada tahun 2018 lalu, WhatsApp mulai memberi label pada pesan yang diteruskan untuk memberi tahu Anda bahwa orang yang mengirim pesan tersebut mungkin bukan pengirim asli. Diketahui WhatsApp juga telah mempromosikan penggunaan bot Organisasi Kesehatan Dunia untuk memberikan informasi terverifikasi tentang pandemi Covid-19.

Share
×
tekid
back to top