Kurang daya saing, praktisi tata cahaya dan industri pendukung turun gunung
Untuk memastikan industri tata cahaya Indonesia tak kalah saing, praktisi dan industri pendukung tata cahaya lakukan hal ini.
Kurangnya tenaga ahli di bidang tata cahaya membuat pagelaran pentas di Indonesia tak bisa bersaingan dunia. Oleh karena itu, harus ada pihak yang membantu perkembangan industri tersebut agar tidak kalah saing.
Melihat masalah tersebut, PECAHIN, sebuah komunitas terkemuka yang terdiri dari pelaku-pelaku seni dalam bidang tata cahaya, dengan bangga mengumumkan kolaborasinya dengan PT. Inti Megah Swara (IMS) yang didukung oleh Jakpro dan Komite Teater Dewan Kesenian Jakarta dalam mengadakan kelas tata cahaya bertajuk "Kelas Pecahin".
Kelas ini nantinya akan dibagi menjadi 2 kelas, yaitu Kelas Dasar Tata Cahaya dan Kelas Lanjutan Pelatihan GrandMa3. Acara ini diselenggarakan tanggal 19 Februari sampai 22 Februari 2024, di Teater W. Sihombing & Graha Bakti Budaya – Taman Ismail Marzuki.
Kelas tata cahaya ini diselenggarakan sebagai sarana edukasi bagi para penggemar seni tata cahaya dan pekerja di bidang ini. Tujuan utama kegiatan ini adalah meningkatkan kompetensi para peserta dengan cara berbagi ilmu mengenai keahlian, pengetahuan, dan perilaku sebagai pekerja di bidang tata cahaya.
Salah satu fokus utama acara ini adalah memenuhi permintaan akan tenaga kerja sebagai Penata Cahaya yang kompeten di Indonesia. Dengan menghadirkan pengalaman dan pengetahuan dari para ahli di industri ini, diharapkan dapat tercipta profesional-profesional tata cahaya yang mampu bersaing di pasar kerja yang semakin berkembang.
Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk membangun iklim kerja yang positif dan kondusif di antara para praktisi tata cahaya serta membangun jejaring para pekerja profesional tata cahaya di seluruh Indonesia. Kolaborasi ini diharapkan dapat membawa dampak positif dan kontribusi signifikan bagi pengembangan industri seni dan hiburan di Tanah Air.
Iwan Hutapea menuturkan, "PECAHIN selalu berkomitmen untuk mendukung pengembangan dan pendidikan di bidang tata cahaya. Kolaborasi dengan IMS dalam MA Training adalah langkah besar untuk mencapai tujuan ini."
PT. Inti Megah Swara atau IMS adalah perusahaan distributor audio, lighting dan automation yang memasarkan brand-brand ternama di Indonesia seperti AKG, Crown, JBL Professional, Soundcraft dan lain sebagainya. Sebagai distributor tunggal untuk brand MA Lighting, IMS membawa pengalaman dan komitmen dalam mendukung kegiatan-kegiatan seperti MA Training.
Jakpro selaku pengelola Taman Ismail Marzuki juga mendukung kegiatan ini bersama Komite Teater Dewan Kesenian Jakarta agar terciptanya ahli penata cahaya yang berkompetensi untuk membantu segala kegiatan pertunjukkan seni di Indonesia.
Segera daftarkan diri Anda untuk turut serta dalam MA Training ini yang menjanjikan pembelajaran yang mendalam, pengalaman berharga, dan peluang untuk memperluas jaringan profesional Anda di dunia tata cahaya.