sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
Rabu, 22 Jun 2022 14:18 WIB

Microsoft dan Meta bentuk forum untuk standardisasi Metaverse

Microsoft dan Meta dikabarkan tengah berkolaborasi dengan beberapa perusahaan teknologi lain untuk membentuk forum yang akan Standardisasi teknologi metaverse.

Microsoft dan Meta bentuk forum untuk standardisasi Metaverse

Dua raksasa teknologi, Microsoft dan Meta, dilaporkan tengah bekerja sama dengan beberapa perusahaan teknologi lain membentuk grup standardisasi untuk teknologi metaverse. Grup yang disebut Metaverse Standards Forum ini mempunyai tujuan utama untuk mendukung pengembangan dan standar dari teknologi metaverse.

Menurut siaran pers, seperti dikutip dari The Verge (22/6), grup ini terdiri dari Microsoft, Meta, Epic Games, dan 33 perusahaan teknologi lain yang bergerak di bidang pembuatan chip hingga game. Forum ini dikabarkan bakal mendorong standar terbuka untuk teknologi augmented reality (AR) / virtual reality (VR), geospasial dan 3D.

Metaverse Standards Forum akan fokus membicarakan proyek berbasis tindakan pragmatis seperti hackathon dan alat prototyping untuk mendukung standar umum. Ini termasuk pengembangan terminologi yang konsisten untuk ruang virtual yang disebut dengan metaverse. 

“Para pemimpin industri telah menyatakan bahwa potensi metaverse akan terwujud dengan baik jika dibangun di atas dasar standar terbuka,” ujar Neil Trevett, seorang pejabat di Nvidia yang memimpin forum tersebut dalam siaran pers, dikutip dari The Verge

Untuk mengatur standar teknologi tersebut, mereka juga membentuk World Wide Web Consortium (W3C). Forum ini nantinya akan berfungsi sebagai fasilitator komunikasi untuk menghasilkan interoperasionalitas terbuka di dunia metaverse. 

Lewat standar terbuka yang dibicarakan dalam forum ini, perusahaan dan pengembang dapat membangun konten yang sama untuk platform yang berbeda. selain itu, melalui standar ini pengguna juga dapat lebih mudah mengekspor data dari satu layanan ke layanan lainnya. 

Meski demikian, perusahaan Apple, yang diprediksi akan mengembangkan teknologi AR/VR, dilaporkan tidak mengikuti forum tersebut. Pengembang Niantic dan Roblox, yang telah membuat langkah awal dalam memadukan game dan dunia virtual, juga terlihat absen.  

Menurut informasi The Verge, kemungkinan beberapa perusahaan tersebut akan bergabung setelah Metaverse Standards Forum mulai beroperasi. Forum ini diharapkan bakal mengadakan pertemuan pertama pada tahun 2022. Lebih lanjut, forum diprediksi akan mempunyai lebih banyak anggota setelah pertemuan pertama tersebut.

Share
×
tekid
back to top