sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
Selasa, 05 Jun 2018 16:42 WIB

Router baru Asus mejeng di Computex 2018

Selain laptop dan smartphone gaming, Asus juga memperkenalkan jajaran perangkat jaringan baru di Computex 2018

Router baru Asus mejeng di Computex 2018

Selain laptop dan smartphone gaming, Asus juga memperkenalkan jajaran perangkat jaringan baru di Computex 2018. Asus menghadirkan jajaran wireless router yang menggunakan teknologi WiFi 802.11ax terbaru yang menjanjikan koneksi lebih baik.

Router WiFi 802.11ax hadir untuk memenuhi kebutuhan transmisi data yang semakin besar. Selain itu, semakin banyaknya jumlah perangkat yang terhubung, seperti smartphone, tablet, PC, laptop, hingga perangkat cerdas lainnya telah memunculkan kebutuhan akan transmisi data yang lebih baik melalui koneksi nirkabel.

Itulah alasan kenapa teknologi WiFi 802.11ax hadir. Ia merupakan penerus dari teknologi WiFi 802.11ac yang sudah banyak digunakan saat ini.

Asus memperkenalkan 3 router, salah satunya adalah ROG Rapture GT-AX11000. Sesuai dengan namanya, router ini memang ditujukan untuk kegiatan bermain gim. Asus mengklaim, router ini dirancang khusus untuk kebutuhan penggunaan yang sangat tinggi dan bisa menghasilkan troughput hingga 11.000 Mbps.

Rapture GT-AX11000 juga tampil dengan konfigurasi tri-band, yang artinya ia bisa mentransmisikan satu jaringan 2,4GHz dengan kecepatan hingga 1.148Mbps, dan dua jaringan 5GHz berkecepatan hingga 4.804Mbps. Salah satu jaringan 5GHz di router ini bisa digunakan khusus untuk perangkat gaming, sehingga sesi bermain gim tidak akan terganggu oleh kegiatan lainnya.

Salah satu fitur unggulan router ini adalah Asus Game Boost yang diklaim bisa meningkatkan traffic untuk bermain gim dan memprioritaskannya dari traffic lainnya, sehingga bermain gim akan lebih lancar. Selain itu, Router ini juga dilengkapi dengan Gigabit Ethernet 2,5Gbps untuk koneksi lebih cepat.

Asus juga punya router untuk rumahan yang sudah menggunakan teknologi WiFi 802.11ax. Router tersebut adalah Asus RT-AX88 yang hadir dengan konfigurasi dual-band. Troughput dari perangkat ini diklaim mencapai 1.148Mbps untuk jaringan 2,4GHz dan hingga 6.000Mbps di jaringan 5GHz.

Router ini memang dirancang sebagai pusat jaringan di rumah. Ia sudah dilengkapi dengan port untuk WAN dan tambahan port Gigabit Ethernet untuk menghubungkan berbagai perangkat di rumah melalui kabel. Asus RT-AX88 juga punya port USB 3.1 ynag bisa digunakan untuk menghubungkan perangkat penyimpanan, printer, bahkan modem 4G.

Terakhir, Asus menghadirkan router AX6100 bersama dengan dua router sebelumnya. Berbeda dengan saudaranya, AX6100 merupakan router yang khusus dirancang sebagai node untuk jaringan mesh yang bisa dibangun menggunakan teknologi Asus AI Mesh.

Dengan demikian, Anda bisa menghadirkan satu jaringan terpusat dan terkendali melalui beberapa router Asus tanpa harus mengganti perangkat yang ada. Cukup gunakan ROG Rapture GT-AX11000 atau RT-AX88 sebagai router utama dan AX6100 sebagai node untuk menyebarkan jaringan WiFi 802.11ax.

Share
×
tekid
back to top