sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
Rabu, 07 Feb 2024 13:06 WIB

Samsung segera luncurkan monitor lebar untuk pendidikan

Berbasis Android 13, Samsung WAD monitor ditujukan untuk bidang pendidikan dengan segudang fitur keamanan.

Samsung segera luncurkan monitor lebar untuk pendidikan

Sistem operasi Tizen sudah dipakai Samsung di berbagai produk mereka, terutama perangkat IoT dan peralatan untuk pendidikan. Namun, belakangan ini dikabarkan mereka menggandeng Google untuk merilis layar interaktif untuk pendidikan yang menjalankan OS Android 13.

Produk ini mereka sebut dengan WAD. Monitor ini memiliki beberapa ukuran, yakni 65, 75, dan 86 inci. Model ini nantinya diperuntukkan bagi lembaga pendidikan untuk pengalaman yang lebih interaktif.

Dengan menggunakan perangkat ini, para pendidik bisa mengirimkan pesan ke berbagai kampus, ruang kelas, dan ruang publik. Hal ini dapat dilakukan karena menggunakan akses layanan pendidikan Google seperti Google Classroom dan Google Drive.

Tak ketinggalan, WAD juga dilengkapi dengan Device Management Solution (DMS) untuk pemantauan jarak jauh dan kontrol tampilan ruang kelas bahkan perpesanan lanjutan. dilansir dari laman Techradar (7/2), perangkat ini pun memiliki sistem perlindungan lainnya.

Salah satunya adalah perangkat yang satu ini hadir dengan kapasitor 500V (DC), fitur ini juga berguna untuk mencegah kerusakan. Di sisi lain, layar WAD ini memiliki lem anti-kelembaban di area chipset untuk menahan kondisi lembab. Sehingga fitur ini akan menjaga kelembaban dari curah hujan yang tinggi.

Model ini juga memiliki dukungan WIFI dan port USB-X 3 in 1, sehingga perangkat yang dapat mengeluarkan pengisian daya hingga 65W. Sayang, hingga saat ini masih belum diketahui kapan diluncurkan dan berapa harga monitor tersebut.

Tag
Share
×
tekid
back to top