sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
Kamis, 14 Okt 2021 18:45 WIB

Sony rilis TV khusus PlayStation 5 ke Indonesia

Salah satu hal yang menyempurnakan rangkaian TV Bravia XR adalah kehadiran fitur spesifik yang didesain untuk menghadirkan pengalaman bermain PlayStation 5 yang lebih optimal.

Sony rilis TV khusus PlayStation 5 ke Indonesia

Sony Indonesia baru saja meluncurkan televisi pintar (smart TV) seri Bravia XR terbaru yang meliputi X90J 4K LED, X95J 4K LED, A80J OLED, dan Z9J 8K LED. Masuk ke dalam kelas premium TV Sony, keempat perangkat ini didukung oleh teknologi Cognitive Processor XR pertama di dunia serta sederet teknologi dan fitur lainyya.

Selain itu, jajaran TV tersebut dilengkapi dengan fitur khusus yang kompatibel dengan konsol gim PlayStation 5. Tidak ketinggalan pula penawaran teknologi audio yang diklaim sangat unggul demi memberikan pengalaman menonton dan bermain gim yang lebih imersif.

Kehadiran XR Clarity yang didukung teknologi Cognitive Processor XR diklaim akan menciptakan tekstur dan detail untuk gambar yang terlihat lebih natural. Memaksimalkan pengalaman streaming konten Netflix di rumah dengan resolusi mendekati 4K melalui XR 4K Upscaling pada TV X90J, X95J, dan A80J, serta resolusi 8K melalui XR 8K Upscaling pada TV Z9J.

Pengguna juga dapat menonton dari sisi manapun tetapi tetap mendapatkan kualitas gambar yang baik, karena panel X-Wide Angle pada TV X95J dan Z9J akan memastikan warna tetap asli dari semua sisi. Selain itu untuk semakin mengoptimalkan hiburan di rumah, melalui 3D Surround Upscaling pengguna akan mendapatkan pengalaman audio sinematik dengan format terbaru seperti Dolby Atmos. Rangkaian fitur-fitur pada TV Bravia XR akan memberikan pengalaman menonton terbaik di rumah.

Satu hal lagi yang menyempurnakan rangkaian TV Bravia XR adalah kehadiran fitur spesifik yang didesain untuk menghadirkan pengalaman bermain PlayStation 5 yang lebih optimal. Melalui fitur Auto HDR Tone Mapping serta Auto Genre Picture Mode, yang mendukung kompatibilitas HDMI 2.1 untuk resolusi dan frame rate tinggi 4K 120fps, para pengguna akan mendapatkan pengalaman bermain gim yang lebih nyata.

Fitur Auto HDR Tone Mapping akan mengoptimalkan pengaturan HDR secara otomatis saat melakukan pengaturan awal dengan PlayStation 5. Fitur ini akan memberikan gambar optimal yang secara khusus disesuaikan dengan produk TV Bravia XR yang digunakan. Hal ini memungkinkan pengguna untuk melihat detail dan warna krusial, bahkan dalam adegan dengan kontras tinggi. Kemudian, dengan fitur Auto Genre Picture Mode, TV terbaru ini akan secara otomatis beralih ke mode gaming untuk memberikan aksi yang lebih responsif saat bermain game favorit.

Sayangnya Sony tidak menjelaskan detail harga masing-masing dari seri Bravia XR yang diluncurkan hari ini (14/10). Mereka hanya mengumumkan bahwa seri Bravia XR terbaru ini dijual dengan harga mulai dari Rp16.999.000.

Share
×
tekid
back to top