sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
Rabu, 18 Jul 2018 11:49 WIB

Soundbar baru Yamaha tak perlu subwoofer

Sound bar Yamaha YAS-108 dilengkapi dengan enam driver speaker di dalam bodinya yang memiliki lebar 35 inci

Soundbar baru Yamaha tak perlu subwoofer
Source: Audio Holics

Yamaha baru saja meluncurkan soundbar terbaru mereka, YAS-108, yang dilengkapi oleh fitur tata suara surround 3D DTS Virtual:X. Dilansir dari Audio Holics (13/7), perusahaan yang berbasis di Jepang tersebut mengklaim YAS-108 mampu menghadirkan bidang suara 3D dengan tata suara andal tanpa perlu kelengkapan speaker depan, atas, dan belakang secara terpisah.

Efek surround virtual tampaknya memang tidak terlalu membuat para antusias home theater merasa puas dibandingkan dengan sistem surround fisik, tetapi setidaknya efek tersebut menyajikan pengalaman cinematic yang jauh lebih baik dibandingkan dengan hanya menggunakan speaker televisi. Pemrosesan DTS Virtual:X menangani format surround berbasis objek seperti DTS:X dan Dolby Atmos, serta dapat diterapkan pula pada sinyal stereo dan multichannel konvensional. Tidak ketinggalan pula teknologi Clear Voice yang diklaim mampu menghadirkan dialog lebih terdengar jelas.

Soundbar YAS-108 dilengkapi dengan enam driver speaker di dalam bodinya yang memiliki lebar 35 inci. Keenam driver tersebut terdiri dari dua tweeter dome 1 inci, dua woofer 2,13 inci, dan 2 subwoofer 3 inci. Yamaha menjelaskan soundbar ini tidak memerlukan subwoofer eksternal, tetapi jika pengguna ingin menambahkannya, dapat melalui output subwoofer analog.

Ketika ditempatkan di dekat televisi, YAS-108 memiliki profil rendah dengan tinggi hanya 2,13 inci. Yamaha juga mengintegrasikan sensor gyroscope yang memungkinkan soundbar mengoptimalkan untuk orientasi yang Anda pilih.

Dalam hal koneksi, YAS-108 dilengkapi dengan HDMI Audio Return Channel (ARC), 4k Ultra HD dan HDR pass-through, dan HDCP 2.2. Tidak ketinggalan pula input audio optik dan analog. Hadir pula implementasi Bluetooth yang disempurnakan sehingga memungkinkan dua perangkat untuk dipasangkan ke YAS-108 secara bersamaan. Soal harga soundbar Yamaha YAS-108 dibanderol dengan harga USD199 (Rp2,9 juta).

Share
×
tekid
back to top