sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
Sabtu, 21 Mar 2020 07:41 WIB

Spesifikasi Fitbit Charge 4 terungkap

Di bagian belakang perangkat wearable ini ada beragam sensor seperti pendeteksi detak jantung dan SpO2. Beralih ke bagian bawah, Fitbit Charge 4 mendatang terdapat pin terminal untuk mengisi ulang baterai.

Spesifikasi Fitbit Charge 4 terungkap
Source: 9to5Google

Perusahaan khusus wearable asal Amerika Serikat, Fitbit, dikabarkan sedang melanjutkan peta jalan (roadmap) produk mereka yang ada saat ini. Belum lama ini ada pengajuan FCC dan daftar ritel yang mengungkapkan bahwa perangkat Fitbit berikutnya adalah Charge 4. Dilansir dari 9to5Google (21/3), Fibit Charge 4 memiliki desain yang mirip dengan Charge 3.

Layar Fibit Charge 4 bakal dilengkapi dengan panel berteknologi OLED monokrom. Tentu saja ada tampilan baru yang memamerkan angka besar, tanggal, dan statistik aktivitas. Ada pula lekukan casing alumunium serta tombol yang menawarkan fitur haptic feedback.

Di bagian belakangnya ada beragam sensor seperti pendeteksi detak jantung dan SpO2. Beralih ke bagian bawah, Fitbit Charge 4 mendatang dilengkapi pin terminal untuk mengisi ulang baterai dan ada celah kecil tempat sensor barometer (tekanan udara) yang berguna untuk fitur altimeter.

Tali pada Fitbit 4 dapat dilepas dengan sangat mudah sehingga pengguna dapat mencuci atau mengganti warna-warna yang lain jika merasa bosan. Dengan asumsi dimensi yang sama, kemungkinan pengguna Charge 3 dapat menggunakan aksesori yang ada untuk digunakan pada Fitbit 4.

Jika dibandingkan dengan peningkatan Fitbit Versa versi awal ke Versa 2, perubahan terbesarnya berada pada tampilan layar yang dapat selalu aktif. Tetapi belum diketahui perbedaan yang paling mencolok antara Fitbit Charge 3 dan Fitbit Charge 4. Kemungkinan besar Fitbit Charge 4 akan menawarkan teknologi NFC untuk melakukan pembayaran berbasis wearable.

Share
×
tekid
back to top