Tablet lipat Apple bisa diperkenalkan 2026 mendatang
Dalam sebuah laporan terbaru, Apple dikabarkan bisa saja memperkenalkan iPad lipat mereka paling cepat 2026.

Apple dilaporkan akan mempercepat peluncuran iPad Fold berukuran besar yang telah lama ditunggu-tunggu. Menurut laporan terbaru, iPad lipat berukuran 18,8 inci ini diperkirakan akan diumumkan bersamaan dengan iPhone lipat pada akhir tahun 2026.
Analis Jeff Pu dari GF Securities menyebut bahwa iPad Fold telah memasuki tahap New Product Introduction (NPI) di pabrik Foxconn. Proses ini menandai langkah penting sebelum masuk ke produksi massal, yang menurut laporan akan dimulai pada paruh kedua tahun 2026.
Jika Apple memulai produksi lebih awal dari jadwal, maka peluncuran perangkat bisa terjadi lebih cepat, bahkan pada akhir 2026. Namun, jadwal peluncuran tetap bergantung pada proses produksi, sehingga tidak menutup kemungkinan perangkat baru ini diluncurkan pada awal 2027, seperti lapor Wccftech (11/3).
Di sisi lain, analis Mark Gurman dari Bloomberg memiliki prediksi berbeda. Ia memperkirakan bahwa iPad lipat Apple akan hadir dengan ukuran layar 20 inci dan baru akan dirilis pada tahun 2028. Hal ini membuka kemungkinan bahwa Apple tengah mengembangkan dua model berbeda untuk kategori foldable.
Analis Ross Young memperkirakan Apple akan memasuki pasar perangkat lipat antara 2026 hingga 2027. Meskipun tanggal peluncuran pasti masih belum jelas, tren laporan menunjukkan Apple semakin mendekati realisasi perangkat layar lipat.
Perangkat lipat Apple ini juga disebut-sebut sebagai hybrid antara iPad dan MacBook, dengan sistem operasi gabungan yang memungkinkan kontrol sentuh seperti iPad namun menjalankan versi baru macOS. Jeff Pu memperkirakan perangkat ini akan menampilkan pengalaman komputasi baru untuk pengguna.
Sementara itu, analis Ming-Chi Kuo menyebut perangkat tersebut sebagai MacBook lipat, dan Gurman menyebutnya sebagai iPad. Jenis perangkat akhir akan bergantung pada sistem operasi yang digunakan saat peluncuran. Detail tambahan diperkirakan akan muncul dalam beberapa bulan ke depan.