Tinder bakal hadir dalam versi lite
Aplikasi itu nantinya akan disebut "Tinder Lite" dengan menawarkan ukuran lebih ringan dibanding aplikasi utamanya saat ini.
Tinder tengah menyiapkan aplikasi sederhana yang ditujukan untuk pengguna di negara berkembang. Aplikasi itu nantinya akan disebut "Tinder Lite" dengan menawarkan ukuran lebih ringan dibanding aplikasi utamanya saat ini.
Sebagaimana aplikasi berembel-embel Lite lainnya, karakteristik Tinder Lite dengan ukurannya yang kecil, difokuskan untuk memenuhi kebutuhan unik pengguna dimana penggunaan data dan ruang penyimpanan menjadi perhatian. Banyak perusahaan teknologi kini menawarkan aplikasi versi Lite untuk basis pengguna di pasar yang besar dan berkembang pesat seperti di India.
Tinder tampaknya percaya hadirnya aplikasi versi Lite akan membantu bisnis perusahaan mengingat pertumbuhan aplikasi kencan yang cukup bagus. Tinder memang tidak mengumbar jumlah penggunanya. Namun rata-rata memiliki 4,7 juta pelanggan berbayar pada Q1 ini. Jumlah itu meningkat 1,3 juta dibanding periode yang sama di tahun lalu. BBC memprediksi jumlah pengguna aktif bulanan Tinder mencapai sekitar 57 juta pengguna.
Match Group, induk perusahaan Tinder mengumumkan rencana Tinder Lite dalam laporan pendapatan perusahaan dengan investor. Sayangnya perusahaan tak mengumbar tanggal peluncuran Tinder Lite. Namun menurut CEO Match Group Mandy Ginsberg, aplikasi Tinder Lite akan segera hadir.
Dalam kesempatan itu, Ginsberg mengatakan penetrasi internet di Asia Tenggara tumbuh hampir 15% selama lima tahun terakhir. Ini menjadikan wilayah tersebut sebagai target utama perusahaan.
"Daerah ini memiliki lebih dari selusin kota dengan kepadatan tinggi lebih dari satu juta orang, dan lebih banyak orang muda yang pindah ke kota-kota besar. Ini adalah faktor yang sangat penting yang membuat aplikasi kita sangat dibutuhkan," katanya.
"Kami sangat senang dengan aplikasi Tinder Lite yang akan segera hadir. Ini langkah besar ke depan untuk menjawab kebutuhan konsumen disana. Tinder Lite akan menjadi aplikasi yang lebih ringan untuk diunduh. Aplikasi ini akan mengkonsumsi lebih sedikit ruang di ponsel Anda."
Dilansir TechCrunch (11/5), Tinder Lite bisa memangkas beberapa fitur yang lebih berat untuk memfokuskan pada pengalaman utama aplikasi. Namun perusahaan belum menjelaskan fitur apa saja yang akan disertakan atau dihapus dari Tinder Lite.