sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
Selasa, 03 Mar 2020 18:19 WIB

Tips komunikasi bagi pebisnis di tengah wabah corona

Facebook memberikan beberapa cara untuk membantu pelaku bisnis berkomunikasi dengan pelanggan mereka saat masa penyebaran COVID-19.

Tips komunikasi bagi pebisnis di tengah wabah corona
Source: Pexels

Wabah corona (COVID-19) telah memberikan dampak bagi pelaku bisnis di seluruh dunia. Kini Facebook berkomitmen membantu melawan coronavirus, dengan meluncurkan upaya membantu pelaku bisnis untuk berkomunikasi dengan pelanggan mereka selama menghadapi masa-masa sulit ini. Berikut beberapa caranya. 

1. Jaga keamanan diri Anda dan sadar akan pemberitahuan terbaru

Pastikan Anda tahu akan situasi terbaru dengan memonitor sumber-sumber resmi. Seperti WHO dan pemerintah departemen kesehatan di daerah Anda. Hal ini penting dilakukan agar Anda dapat menanggapi dengan cepat jika terjadi perubahan yang dapat mempengaruhi bisnis Anda. 

2. Perhatikan pengumuman yang penting

Anda dapat memberi pengumuman dan mengedukasi pelanggan secara proaktif melalui halaman Facebook atau Profil Bisnis Instagram. Sebaiknya Anda menyematkan pengumuman penting di bagian teratas dalam halaman Facebook Anda agar mudah terlihat. Posting-an tersebut bisa memuat informasi mengenai langkah yang telah diambil untuk memastikan premis dan produk Anda aman, serta langkah Anda mengatasi pertanyaan pelanggan dalam periode ini.

3. Pertimbangkan saluran alternatif lain 

Jika Anda harus menunda atau membatalkan suatu rencana acara akibat dari wabah COVID-19, maka Anda dapat mempertimbangkan penggunaan saluran alternatif untuk digunakan sebagai fasilitas dalam acara tersebut. Tak hanya itu, Anda juga masih dapat memastikan pelanggan Anda tetap terlibat. 

4. Tanggapan terhadap pertanyaan pelanggan

Lengkapi tim customer service Anda dengan panduan dan sumber daya mengenai bagaimana menanggapi pertanyaan pelanggan dengan tepat dan baik. Pertimbangkan menyusun contoh pola menjawab untuk eDM, Facebook Messenger, Instagram Direct, serta saluran komunikasi lain yang biasa digunakan dalam bisnis Anda. 

5. Menyediakan kejelasan melalui FAQs

Ada baiknya jika Anda berpikir tentang pertanyaan apa yang mungkin ditanyakan, dan mempersiapkan jawaban FAQ sebanyak-banyaknya yang menunjukkan kejelasan dan terjamin. 

Share
×
tekid
back to top