sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
Kamis, 22 Sep 2022 14:32 WIB

Fotografi pakai smartphone bisa keren! Ini tips dari Aries Lukman

Meski smartphone saat ini sudah dibekali fitur yang memudahkan memotret foto berkualitas, namun ada beberapa tips yang harus diperhatikan untuk mendapatkan hasil terbaik.

Fotografi pakai smartphone bisa keren! Ini tips dari Aries Lukman

Kemampuan fotografi smartphone yang terus berkembang, menjadikan perangkat pintar ini semakin sering dipakai untuk mengabadikan berbagai momen seru. Tak hanya andal dipakai memotret berbagai subjek siang hari, memotret berbagai momen seru saat malam juga semakin mudah.

Aries Lukman, salah satu fotografer professional pun meyakini hal tersebut saat ditemui di sela-sela acara 1st Impression OPPO Reno8 Z 5G & Reno8 Pro 5G. Pria yang suka memotret sopt-spot seru di Jakarta ini bahkan membagikan tips bagaimana memotret menggunakan smartphone OPPO Reno8 Z 5G juga Reno8 Pro 5G.

Dengan berbagai fitur serta hadirnya chipset Marisilicon X serta dukungan AI pada Reno8 Pro 5G, untuk mendapatkan foto yang bagus kian mudah. Namun, menurut Aries Lukman ada beberapa cara asyik dan faktor yang harus diperhatikan.

Angle

Banyak orang yang menghindari genangan atau becekan dijalanan seusai hujan. Namun, bagi Aries ini adalah salah satu cara untuk mendapatkan foto yang unik, yang cukup populer dengan hashtag #becekgram. Caranya dengan memainkan angle, untuk mendapatkan foto refleksi.

Aries menyarankan untuk mencoba beberapa angle untuk mendapatkan foto refleksi yang unik dari becekan yang bisa ditemukan di mana saja. Bahkan ia tak sungkan untuk membalik posisi smartphone sehingga posisi kamera lebih dekat dengan genangan tersebut. Tujuannya, untuk mendapatkan bidang pandang yang lebih luas sehingga membuat foto tampak lebih dramatis.

Atur fokus

Dibekali dengan kemampuan AI yang ditingkatkan, OPPO Reno8 Series menjanjikan kemampuan auto-focus yang sangat gesit. Ini memudahkan pengguna untuk mendapatkan foto subjek dengan detail yang tajam.

Namun, menurut Aries dalam memotret kita jangan hanya mengandalkan pada kemampuan auto-focus pada smartphone saja. Karena sejatinya auto-focus hanya mengejar subjek terdekat, belum tentu subjek itu yang ingin kita ambil. Contohnya pada saat mengambil gambar refleksi. Baiknya tentukan sendiri titik mana yang ingin difokuskan, dengan mengetuk layar layar di titik di mana kalian ingin area tersebut menjadi lebih fokus.

Komposisi

Jika kalian ingin memotret subjek, Aries menyarankan untuk memperhatikan komposisi saat mengambil foto. Ini untuk membuat subjek tampak menonjol, dan tidak tersamar dengan background di belakangnya.

Oleh karena itu, ada baiknya tempatkan subjek berada d tengah frame. Ini bertujuan untuk menegaskan bahwa ia adalah subjek utamanya. Namun, kalian tidak harus terpaku pada penempatan subjek di tengah. Kalian juga bisa memanfaatkan ruang negatif di sekitar subjek, namun usahakan subjek memiliki kontras yang cukup jelas dengan latar belakangnya. Nah, biar subjek tampak menonjol, kalian juga bisa mengandalkan fitur AI Color Portrait di Reno8 5G.

Turunkan brightness

Satu trik lainnya yang cukup menarik adalah Aries beberapa kali mengambil foto dengan menurunkan tingkat brightness. Dengan menggeser pengaturan brightness disamping titik fokus. Mengapa hal ini terkadang perlu dilakukan?

Setiap orang memiliki gaya fotografi serta referensi yang berbeda-beda. Meski OPPO Reno8 Series didukung AI yang dapat memberikan hasil foto yang baik, bukan berarti kita tidak bisa membuat foto sesuai dengan gaya pribadi kita. Sah-sah saja kok untuk melakukan editing setelah foto diambil.

Nah, agar memudahkan editing ke hasil foto yang kita inginkan, Aries memiliki trik sendiri. Yaitu dengan mengambil foto dengan brightness yang diturunkan, terlebih saat mengambi subjek pada malam hari. Alasannya, agar lebih mudah untuk di-edit, karena jika sudah over eksposure akan lebih sulit untuk di-edit nantinya. Selain itu, cara ini juga ia yakini dapat menangkap detail pada foto lebih banyak.

Itu tadi beberapa tips dari Aries Lukman, seorang fotografer yang gemar menangkap spot-spot seru di Jakarta menggunakan smartphone. Saat ditanya bagaimana kesan memotret menggunakan smartphone OPPO, ia mengaku cukup puas dengan kemampuan AI serta fitur-fitur yang ditawarkan. Bokeh Flare Portrait adalah salah satu fitur yang paling ia suka.

 

Editor
Share
×
tekid
back to top