Trailer Valorant ungkap kehadiran agen baru
Agen baru bernama Harbor ini sebelumnya dikenal para pemain gim Valorant sebagai Varun Batra dan mempunyai nama sandi ‘Mage’.
Riot Games telah merilis sebuah trailer baru berjudul ‘Turn the tides’ untuk gim online Valorant. Cuplikan video ini muncul beberapa hari setelah perusahaan mengonfirmasi kehadiran agen baru bernama Harbor di eposide baru Valorant.
Trailer resmi terkait agen baru di Valorant ini berfokus pada kemampuan Harbor dengan latar belakang yang mencakup dua kota terkemuka di India. Cuplikan video ini juga menampilkan aksi pengejaran jalan dan ekspedisi untuk mencari artefak yang dilakukan oleh agen baru Harbor di wilayah India.
Dilansir dari Sportkeeda (12/10), pihak Riot Games dinilai berhasil menangkap imajinasi dari para pemain gim Valorant. Melalui animasi dan cerita yang dihadirkan, trailer baru ini memberikan pandangan yang lebih dalam tentang agen baru Harbour yang akan hadir di Valorant.
Meski telah beredar banyak bocoran dan spekulasi, sejauh ini masih belum banyak yang diketahui tentang kemampuan Harbor di Valorant. Namun, berdasarkan sejumlah sumber resmi, agen baru ini akan mempunyai kekuatan untuk memanipulasi air seperti menempatkan gelembung air yang tidak dapat ditembus. Secara sekilas, trailer yang baru dirilis itu juga menghadirkan gambaran yang serupa dengan beberapa sumber tersebut.
Perlu diketahui, agen Harbor sebenarnya telah dikenal oleh beberapa pemain gim Valorant. Pada episode yang lebih lama, sosok yang kini menjadi agen di Valorant itu disebut sebagai Varun Batra dan mempunyai nama sandi ‘Mage’.
Video trailer dibuka dengan penampakan dua pengendara sepeda motor yang mengejar Harbor melalui gang sempit di Delhi. Pada aksi kejar-kejaran ini, muncul sebuah dinding air diantara rentetan tembakan yang dilakukan oleh dua pengendara motor itu.
Latar kemudian berpindah dua bulan sebelumnya ketika Harbor berada di Mumbai. Bersama agent REALM lainnya, Kapten Greaves, Harbor dikisahkan tengah mengunjungi situs arkeologi yang menyimpan sejumlah peninggalan kuat meliputi gelang emas dengan tulisan misterius dan lima cincin. Ketika secara kebetulan Harbor dan Kapten Greaves menemukan artefak tersebut, gelang itu langsung mengunci dirinya ke tangan Harbor.
Keduanya menyadari bahwa artefak itu berbeda dari peninggalan kuno lain yang pernah mereka temui di masa lalu. Namun, saat Greaves mencoba mengambil gelang tersebut secara paksa, Harbor kemudian melarikan diri. Oleh karena itu, Harbor ditandai sebagai buronan dan mulai dicari oleh pihak REALM.
Video trailer kemudian kembali ke masa kini dan memperlihatkan Harbor yang telah berhasil ditangkap oleh Brimstone dan dibawa ke Vulture. Di sana, Harbor kemudian diberi sebuah pistol oleh Brimstone sebagai penyambutannya untuk tergabung di Valorant.
Lewat trailer agen yang telah dirilis Riot Games, para pemain Valorant hanya perlu menunggu beberapa waktu untuk dapat melihat kehadiran agen Harbor di gim. Kemungkinan agen baru dari India yang mempunyai kemampuan mengontrol air ini akan hadir pada episode terbaru Valorant yang bakal rillis tidak lama lagi.