YouTube Music rilis pembaruan, tampilkan lirik lagu
YouTube Music hadirkan fitur terbarunya yang menyediakan lirik saat penggunanya memutar sebuah lagu.
YouTube telah menghadirkan pembaruan untuk aplikasi mobile YouTube Music. Dilansir dari Slash Gear (26/3), pembaruan ini berupa penambahan lirik lagu ke masing-masing halaman lagu, sehingga pengguna bisa bernyanyi sambil membaca lirik lagu yang didengarkan.
Mengingat fitur ini sebelumnya belum dihadirkan, dan mengharuskan pengguna mencari lirik dari internet. Sayangnya belum diketahui kapan fitur lirik lagu ini akan tersedia di Youtube Music versi desktop. Untuk menggunakan fitur baru ini, Anda hanya perlu memutar lagu terlebih dahulu dan memilih ikon "i" di sisi kiri bawah layar.
Belum lama ini, YouTube Music juga telah meluncurkan tiga daftar putar yang bisa dipersonalisasi secara global. Termasuk Discover Mix, New Release Mix, dan Your Mix. Untuk Discover Mix, ini akan membantu pengguna merangkum artis dan musik baru yang mereka sukai. Berbeda dengan aplikasi sebelumnya, Discover Mix akan memanfaatkan data dari riwayat lagu yang didengarkan di YouTube Music dan aplikasi YouTube.
Sedangkan New Release Mix berfokus pada semua lagu terbaru dari artis favorit Anda dan pengguna lain, yang menurut YouTube akan Anda sukai. Sementara Your Mix menjadi daftar yang akan menggabungkan musik kesukaan Anda dengan lagu yang belum pernah Anda dengar tetapi mungkin akan Anda sukai, berdasarkan kebiasaan Anda mendengarkan.
YouTube Music juga menawarkan versi Premium, yang menawarkan akses ke video musik bebas iklan yang bisa diunduh untuk akses tanpa internet dan didengarkan dengan tampilan smartphone dikunci. Pengguna juga bisa mengakses YouTube Music di desktop atau menggunakan aplikasi mobile-nya.